Rabu, 29 November 2017

[DIY] Masker Oatmeals

AYAY BEAUTIFUL!

Jadi sekitar dua minggu ini muka aku breakout parah, jerawatan dimana-mana meskipun aku masih pakai krim dokter. Aku pikir ini efek mau datang bulan, tapi ternyata setelah selesai menstruasi juga jerawat tetap muncul. Karena merasa krim dokternya sudah tidak berfungsi, akhirnya aku coba lepas pelan-pelan lalu beralih ke skincare lain.

Sejujurnya, aku termasuk orang yang males ribet, jadi untuk urusan perskincare-an aku sangat awam. Bahkan awalnya aku ga tahu toner itu gunanya untuk apa huhu sampai akhirnya temenku ada yang menganjurkan untuk memakai oatmeals sebagai masker.

Awalnya aku ga percaya, karena kalau dibayangkan oatmeal lembek-lembek dijadikan masker .. hmm geli sendiri rasanya. Tapi berhubung jerawat di mukaku semakin memberontak akhirnya kucobalah masker oatmeal, dan .... walaaa dalam sekali pemakaian, besoknya jerawatku langsung kempes, noda hitam juga memudar. segila itu oatmeals




Ternyata selain untuk dikonsumsi, nutrisi dalam oatmeals juga berkhasiat untuk mengatasi jerawat dan komedo pada kulit kering, berminyak, bahkan kombinasi. Dalam oatmeal, terdapat zat anti bakteri yang dapat mengurangi bakteri serta mencegah pertumbuhan jerawat di muka. Selain itu, kandungan antioksidan dan kolagen dalam oatmeal juga dapat mencegah penuaan dini.

Cara pembuatan masker oatmeals ini cukup mudah kok, kita cuma harus mempersiapkan oatmeals dan campurannya. oh iya, oatmeals apapun bisa dijadikan masker, tapi aku biasa menggunakan Quaqer Oatmeals yang warna merah, itu gampang dicari di supermarket shay. 


mau merah atau biru sama saja, bedanya hanya di tekstur oatmealnya

1. Ambil dua genggam oatmeal lalu diblender sampai jadi bubuk. Ga perlu dikasih air yaa, jadi keringan aja. Ini sebenarnya optional sih, mau langsung dipakai tanpa diblender pun bisa, tapi nanti blecetan waktu bersihinnya. 
2. Kalau sudah diblender, bubuk oatmealnya kita simpan di wadah khusus yang ada tutupnya. Aku biasanya pakai tupperware kecil gitu, jadi pas mau maskeran tinggal ambil beberapa sendok, terus ditutup lagi deh
3. ambil 1 sendok teh bubuk oatmeal, lalu tuangkan 1 sendok teh air biasa. aduk sampai jadi seperti pasta, kemudian balurkan ke seluruh muka
4. Tunggu hingga masker mengering, setelah itu bilas dengan air
5. Walaa, muka langsung berasa lembab dan lebih cerah

Untuk campuran maskernya bisa pakai air mawar, madu, atau susu kok. Optional juga sih, tergantung kebutuhan kulit.

Selain berkhasiat untuk mengurangi jerawat, oatmeals juga bisa digunakan sebagai pembersih wajah untuk kulit sensitif, melembabkan kulit wajah, serta mengurangi gatal-gatal atau ruam pada kulit.
So, daripada pakai krim dokter yang berat di kantong, mendingan rajin-rajin maskeran pakai oatmeals. Skincare murah, tapi khasiatnya ga murahan :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar